SMPN 1 Winong Pati Borong 3 Medali di Ajang LPSN

SEKITARPANTURA.COM, PATI – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan siswa-siswi SMPN 1 winong, Kecamatan Winong, Kabupaten Pati. Kali ini, tim yang mewakili SMPN 1 Winong berhasil memborong tiga piala dalam Lomba Penelitian Sains Nasional (LPSN) tingkat Kabupaten Pati pada Juli 2017 lalu.

Ada tiga cabang yang diperlombakan dalam kesempatan itu, yakni Teknik dan Rekayasa, IPA dan Lingkungan serta IPS. Untuk bidang Teknik Rekayasa dan Jaringan, SMPN 1 Winong berhasil mendapatkan juara I. Tim yang terdiri Fatiha Nurul Izzati, Nindi Sri Wahyuni, dan Sheiliandari Aprilia Kusuma, mengambil tema penelitian “Pemanfaatan Limbah Biji Salak dan Kain Perca untuk Membuat Keset Pijat Refleksi”.



Masih di bidang yang sama, tim yang terdiri dari Nabila Tsuroyya, Fauzi Luthfi Arif, dan Dimas Ananda Putra berhasil meraih peringkat III. Dalam penelitiannya, mereka mengambil tema “Arang Kulit Nangka untuk Membantu Penyaringan Air”.

Sedangkan untuk bidang IPA dan Lingkungan, dengan tim yang terdiri dari Herfiza Silmi Kaffa, Agnes Indra Pratiwi, dan Henny Merry Astutik, berhasil mendapatkan peringkat II. Mereka membawa karya penelitian “Pembuatan Kecap Usus Ayam dengan Bantuan Enzim Bromelin dari Buah Nanas”. 

 “Kami sangat bangga dengan prestasi yang ditorehkan siswa-siswi ini. Dalam setiap kali perlombaan, mereka memiliki motivasi yang tinggi untuk bisa tampil secara maksimal, dan alhmdulillah, hasilnya membanggakan bagi sekolah,” ujar Teguh Sudadi, Kepala SMPN 1 Winong.

Dirinya menyatakan, jika pihak sekolah sangat mendukung potensi-potensi yang dimiliki siswa, khususnya dalam hal penelitian. Untuk itu, pihaknya memberikan pendampingan dan fasilitas yang memadai untuk mendukung pengembangan potensi siswa tersebut.

Teguh berharap, prestasi yang telah ditorehkan tim yang ikut perlombaan tersebut dapat memotivasi siswa lainnya untuk meningkatkan kualitas dan potensi yang dimiliki.

“Mulai kelas VII, siswa sudah kita jaring untuk ikut dalam penelitian ini. Mereka yang berminat, akan diseleksi oleh guru yang berkopetensi di bidangnya. Kemudian mereka dibimbing untuk  melakukan penelitian,” pungkasnya.









Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "SMPN 1 Winong Pati Borong 3 Medali di Ajang LPSN"

Posting Komentar