Pati Raih Juara Umum pada OSTN Tingkat Provinsi Jateng
Kontingen dari Kabupaten Pati berhasil meraih juara umum pada Olimpiade Sains Terapan Nasional (OSTN) tingkat Provinsi Jawa Tengah yang digelar pada 25-28 April 2016. Kegiatan yang diikuti 175 peserta dari SMK di Jawa Tengah ini, dilaksanakan di Hotel Plaza Semarang.
OSTN merupakan salah satu kegiatan yang bertujuan untuk menumbuhkembangkan kecintaan guru dan siswa terhadap ilmu pengetahuan dan teknologi demi kemajuan bangsa serta untuk meningkatkan motivasi dan kreativitas.
Kegiatan ini juga mendorong dan memotivasi semangat belajar siswa di bidang sains, sehingga nantinya bisa muncul calon pekerja yang cerdas dan kreatif.
Kegiatan OSTN tahun 2016 merupakan yang ke IX yang diadakan Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan. Dalam hal ini, para juara mendapat Uang pembinaan, Piala dan piagam.
foto / istimewa |
Berikut ini nama-nama pemenang lomba OSTN tingkat Provinsi Jateng 2016 :
Bidang Lomba Matematika Teknologi
- Didik Priyoga SMKN 2 Purwokwrto,Kabuaten Banyumas
- Fanny Andrianto SMKN 1 Bawen, Semarang
- Ade Kristianto SMKN 2 Kabupaten Cilacap
Bidang Lomba Matematikan Nonteknologi
- Diah Dwi Hapsan SMKN 2 Kota Pekalongan
- Toriq Mukaromah SMKN 1 Kabupaten Kendal
- Fitria Khoirun Nisa SMKN 1 Kabupaten Pati
Bidang Fisika Terapan
- Muh. Choirun Najib SMK Tunas Harapan Pati
- Sony Wahyudi SMKN 1 Kabupaten Rembang
- Sri Wahyudi SMKN 1 Jawa Tengah
Bidang Biologi Terapan
- KhoiriyahRahmawati SMK Bakti Mulia Kabupaten Wonogiri
- Farid Mudzakir SMKN Jawa Tengah
- Elly Muizatilah SMK Muhammadiyah Karanganyar Kabupaten Pekalongan
Bidang Kimia Terapan
- Kisworo SMKN Jawa Tengah
- Siti Puji Lestari SMK Tunas Harapan Pati
- Agus Luqman Chafid .S SMKN I Temanggung
0 Response to " Pati Raih Juara Umum pada OSTN Tingkat Provinsi Jateng"
Posting Komentar